Celtics Sikat Lakers
Jum'at, 19 Februari 2010 - 14:04 wib
LOS ANGELES - Boston Celtics tampil gemilang saat bertandang ke markas Los Angeles Lakers pada laga lanjutan NBA. Mereka sukses menundukkan tuan rumah dengan skor tipis 86-87.
Meskipun menelan kekalahan, Lakers yang tanpa diperkuat guard andalan Kobe Bryant tetap mampu memberikan perlawanan sengit.
Tanda kemenangan Celtics sudah nampak sejak awal pertandingan. Pada tiga kuarter awal Paul Pierce dkk selalu berhasil unggul dalam perolehan angka.
Lakers sendiri baru bisa bangkit pada kuarter penutup. Mereka melahap 17 poin dan hanya memberikan lawan 11 poin saja. Sayang semuanya sudah terlambat, layup shot dari Lemar Odom pada waktu penghabisan tetap saja gagal memberikan kemenangan buat Lakers.
Ray Allen keluar sebagai pengumpul angka terbanyak pada pertandingan itu, dia mencetak 24 poin. Pau Gasol yang menjadi penyumbang terbanyak buat Lakers duduk di peringkat kedua, dia membukukan 22 poin.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar